Jumat, 20 Februari 2009

TB & TK Islam Internasioanal "Anak Taqwa" Al-Azhar Banjarmasin Menjadi Tempat Studi Banding TK Aisyiyah Bustanul Athfal

Pada tanggal 5 Februari 2009, Taman Bermain & Taman Kanak-kanak Islam Internasional “Anak Taqwa” Al-Azhar Banjarmasin menerima kunjungan studi banding dari TK Aisyiyah Bustanul Athfal dari Kabupaten Banjar. Studi banding ini dilakukan selama satu hari dan diikuti oleh 9 orang pendidik PAUD.
Dalam pelaksanaannya peserta studi banding dibagi kedalam 5 kelompok dimana setiap kelompok mengamati sentra yang berbeda. Setiap kelompok terdiri atas dua orang, yang mengamati pelaksanaan pembelajaran dengan metode BCCT disetiap sentra yang telah ditentukan. Pengamatan dilakukan sejak anak hadir kesekolah, belajar dalam kelas hingga kegiatan akhir yakni pengisian jurnal.
Pada tahap akhir dari studi banding ini, diadakan evaluasi & diskusi mengenai pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan metode BCCT yang telah dilakukan dan pemberian materi pembahasan mengenai BCCT dan materi lainnya oleh Hj. Mahdalena, S.Ag.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar